ADSENSE 336 x 280
![]() |
4 Bumbu Tambahan untuk Memperlezat Ayam Kecap |
Ayam
merupakan bahan yang dapat diolah dengan berbagai cara dan cocok
dipadukan dengan berbagai bumbu dan rempah. Salah satu sajian ayam yang
mudah disiapkan dan disukai oleh orang dewasa maupun anak-anak adalah
Ayam Kecap.
Dari
namanya saja sudah terlihat kalau bahan utama yang digunakan untuk
membuat hidangan ini adalah ayam dan kecap. Tapi, agar sajian tidak
hanya terasa manis ala kecap, ada bumbu dan rempah lain yang bisa Ibu
tambahkan untuk memberikan dimensi rasa lain agar hidangan terasa
semakin lezat. Berikut ini adalah beberapa bumbu yang bisa Ibu gunakan
dalam sajian ayam kecap:
1. Jahe
Jahe
yang dicincang atau dipotong korek api lalu ditumis bersama bumbu lain
tidak hanya akan memperkaya rasa ayam kecap, tapi juga aromanya. Aroma
ayam kecap dengan jahe yang disiapkan untuk hidangan buka puasa akan memanggil semua anggota keluarga ke meja makan bahkan sebelum waktunya tiba.
2. Cabai
Rasa
pedas akan menambah kenikmatan pada rasa manis dari kecap. Karena itu,
kalau keluarga Ibu menyukai masakan pedas, Ibu bisa menggunakan cabai
sebagai salah satu bumbunya. Tambahkan cabai yang telah dipotong ataupun
cabai bubuk. Salah satu sajian khas Asia, Ayam Kung Pao,
merupakan variasi ayam kecap yang juga cukup populer. Sajian tersebut
menggunakan cabai Scezhuan kering pada resepnya. Kalau Ibu suka, Ibu
juga bisa menggunakan jenis cabai tersebut pada ayam kecap buatan
ADSENSE Link Ads 200 x 90
Ibu.
ADSENSE 336 x 280
dan
ADSENSE Link Ads 200 x 90
3. Minyak Wijen
Minyak
wijen memiliki rasa khas yang sering ditemui dalam masakan Asia.
Seperti jahe, minyak wijen tidak hanya akan memperkaya rasa, tapi juga
aroma ayam kecap. Ibu hanya perlu menambahkan minyak wijen dalam jumlah
sedikit pada akhir proses memasak untuk membuat sajian Ibu menjadi lebih
nikmat.
4. Tepung Kanji
Bahan
ini memang tidak menambah rasa atau pun aroma ayam kecap. Tapi, kalau
Ibu menambahkan campuran tepung kanji dan air pada sajian ayam kecap,
kuah ayam kecap akan menjadi lebih kental dan nikmat.
Membuat ayam kecap yang nikmat memang relatif tidak sulit sehingga resep ayam kecap termasuk resep masakan mudah. Banyak resep ayam kecap yang
menggunakan berbagai macam bumbu yang bisa Ibu coba. Tapi, tentu lebih
istimewa kalau Ibu bisa memadukan berbagai bumbu yang unik untuk
memberikan cita rasa yang tidak biasa pada ayam kecap buatan Ibu. Selain
itu, bahan lain yang tidak boleh terlupa adalah Royco rasa Ayam yang
akan membuat sajian ayam kecap semakin mantap untuk hidangan buka puasa.
Sumber:
life.viva.co.id/news/read/399371-resep--sensasi-pedas-tumis-ayam-kecap-jahe
lifestyle.okezone.com/read/2013/03/22/488/780117/chef-degan-bagi-resep-tumis-ayam-kecap-jahe
0 Response to "4 Bumbu Tambahan untuk Memperlezat Ayam Kecap"
Post a Comment